Wednesday, November 22, 2006

Cerdasnya Anak Anak...


Kok Sedih Mba'..

Iya nih, Harusnya meeting malam ini ramai, but everybody leave me alone...
Jadi kenapa harus sedih, masa' kalah ama setan?!

Maksudnya??
Kan setan pantang menyerah sampai berhasil menjerumuskan manusia ke jalan yang sesat.. Masa' kita yang berjuang di jalan Allah malah mudah sedih??
Hmmmm, bener juga dia...

Bismillah...

BERPIKIR DAN BERSYUKUR


Artinya, ingatlah akan nikmat-nikmat Allah kepadamu. Nikmat-nikmat itu tercurah kepadamu baik dari atasmu maupun dari bawah kakimu: “Dan jika kamu menghitung nikmat Allah, tidaklah dapt kamu menghinggakannya” (Ibrahim (14):34)

Nikmat berupa kesehatan badan, keamanan negeri, makanan dan pakaian, udara dan air. Kamu dapatkan dunia, namun kamu tidak merasakannya. Kamu memiliki kehidupan tetapi kamu tidak tahu. “Dan Dia menyempurnakan untukmu nikmat-Nya lahir dan batin” (Lukman (31):20). Kamu punya dua mata, lisan dan dua bibir dua tangan dan dua kaki. “Maka nikmat Tuhan kamu yang manakah yang kamu dustakan?” (Ar-Rahman (55)77).

Apakah masalah mudah, berjalan dengan dua kaki sedang telapakmu telah buntung? Apakah mudah bertumpu pada dua betis, sedang salah satunya telah putus? Apakah mudah tidur dengan mata terpejam, sedang rasa sakit telah membuat banyak orang tidak bisa tidur? Apakah mudah mengisi perut dengan makanan lezat dan meneguk minuman dingin, sementara ada orang yang susah makan dan susah minum karena sakit.

Berfikirlah tentang pendengaranmu yang sehat dan terhindar dari penyakit tuli! Renungilah penglihatanmu yang bebas dari penyakit buta! Lihatlah kulitmu yang tidak terkena penyakit lepra! Dan amatilah pikiranmu; Allah Swt telah memberimu nikmat kesehatan, akal, dan anda tidak menderita gila atau idiot!

Apa anda sudi menjual penglihatan anda sendiri dengan segunung Uhud emas? Apakah anda sudi menjual pendengaran anda dengan segunung Tsahlan perak? Apakah anda sudi membeli istana az-Zahra dengan lisan anda sehingga anda menjadi bisu? Apakah anda sudi menukar dua tangan anda dengan mutiara dan permata?

Sesunguhnya anda telah mengecap berbagai nikmat yang luas dan karunia yang besar, tetapi anda tidak sadar. Anda hidup dengan gelisah, resah, sedih dan nestapa, padahal anda punya roti yang hangat, air dingin, tidur yang tenang, kesehatan yang prima.

Anda memikirkan yang tidak ada dan tidak mensyukuri yang ada.
Anda gelisah karena kerugian materi, padahal anda punya kunci kebahagiaan, dan setumpuk kabaikan, anugerah, nikmat, dan hal-hal lain……….Pikirkanlah dan syukurilah!!

Renungilah diri anda, keluarga anda, rumah anda, pekerjaan anda, kesehatan anda, teman-teman anda, dan dunia sekitar anda.

“Mereka mengetahui nikmat Allah, kemudian mereka mengingkarinya dan kebanyakan mereka adalah orang-orang kafir” (An-Nahl (16):83)

Monday, October 30, 2006

Gema Takbir Berkumandang....


Allahu Akbar.. Allahu Akbar.. Allahu Akbar..

Pagi ini semua muslimin dan muslimat mengenakan pakaian terbaik mereka dan merekahkan senyum, menyambut hari kemenangan dengan takbir, tahmid dan tahlil (aku yakin kita semua harus berusaha keras untuk selalu memuji kebesaranNYA dan bersyukur atas hidayahNYA).

Hari ini penuh sukacita menyambut hari raya 'Ied, hari kemenangan setelah berjuang mengendalikan diri, meninggalkan makan, minum dan larangan-larangan yang lain demi untuk mencapai ridhaNYA..

Allohumma, ya Alloh, ya Rahman, ya Rahim. Pada hari berbahagia ini, kami tidak dapat melupakan kedua orangtua kami, ya Alloh. Merekalah orang-orang yang telah berbuat paling banyak untuk kami. Maka perkenankan kami memohonkan agar Engkau sudi mengampuni dosa-dosa dan kealpaan mereka. Kasihi mereka, sayangi mereka sebagaimana mereka dahulu mengasihi dan menyayangi kami sewaktu kami masih kecil.


Thursday, October 05, 2006

KEKUATAN DO'A

Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Ku-perkenankan bagimu. (QS,al-Mu'min:60)

Kira kira, dibulan suci yang suci ini, ada nggak ya orang yang tidak berdo'a?! Pasti adalah Kedok !! Astagfirullah, semoga saya bukan termasuk bagian yang besar itu.. (karena kata hadist: mendingan jadi bagian yang kecil, karena surga isinya hanya dikit, neraka baru banyak)...

Benar kata seorang teman: Kekuatan doa merupakan esensi jiwa yang harus disampaikan dari nurani terdalam dengan penuh kesadaran, sehingga doa yang dilatunkan dapat melahirkan kekuatan (energi) spiritual bagi orang yang berdoa. Singkatnya: samakan lidah dan hatimu untuk sebuat do'a yang dahsyat..

Subhanallah.. Minggu ini DIA berkenan sekali akan do'aku.. Terima kasih ya Allah.. Ini semua akan aku gunakan untuk semakin mendekatkan diri padaMU..

Alhamdulillah...

Tuesday, September 26, 2006

Pakde's Green Dinner

Makasih ya buat makan malam yang lezat.. bener2 berasa lagi keliling dunia malam ini..
thanks for make us laughing... exercise hebat jelang puasa: laugh
makasih buat kameranya.. bener2 tiada kesan tanpa kamera mba'.. LHO?!
elo satu2nya sohib yang punya sederetan perayaan ulang tahun... hebat lo.. setiiiLLL...
mudah2an sekarang udah nggak pegel2 lagi ya mba'.. maaf udah ketimpe.. :)
u miss the party girls, which means: he have to invite us again.. he he he..
thx for invite us, thx the ride, thx 4 always give me something to learn..

Friday, September 22, 2006

Marhaban Yaa Ramadhan


Alhamdulillah, Ramadhan Datang Lagi...

Dalam rangka menyambut datangnya bulan yang penuh berkah, segenap keluarga besar dari Annie Sjahnie binti (alm) Salman AS & A. Razak H. bin (alm) Hamzah Dg. Liwang mengucapkan:

Selamat Menikmati Jamuan Allah di Bulan Suci Ramadhan 1427 H, dengan berpuasa, berprestasi dan evaluasi diri. Dan izinkan pula kami mensyukurinya, serta memohon maaf lahir & batin atas segala khilaf dan kesalahan kami..

Monday, September 18, 2006

Mass Effect....

I can't believe i hurt u that way...

Beberapa tahun yll, seorang teman baik pernah men'dikte'ku dengan "... makanya dijaga yang baik tu rahang.. "
Yap... today i found that i'm hurting my friend again... two friend lagi... hffffff... What a great Monday...

Again, aku tidak mencoba untuk berdalil disini... aku juga tidak berharap untuk dimengerti selalu... tapi aku hanya ingin bahwa kalian tau, i never mean to... I don't know what u heard, but it should be only joke...

An Nisa: 148 - Allah tidak menyukai ucapan buruk...
From the bottom of my lovely hurt, please forgive me..


Friday, September 15, 2006

My Best Friend Party

Selamat Menghitung Mundur Hari Ya 'dho....
Wish U All d'best, buddy....

WRONG MOVE NIH YEEE...

I know many men who pick their cars with more intricate care than how they pick their spouse.
When men buy a car, they first read reports on various models, ask other guys for opinions, scout different dealerships, study engine power and actually test drive it before closing the deal.
But when men choose a wife, they pick the first pretty girl that makes their heart beat faster.
Insane.

Women do the same ridiculous mistake, and I think I'm in this step now, am I??
When women buy shoes, they go to eight shops to compare style, color, fit and price. In each shop, they'll probably try 12 pairs - holding it, touching it, smelling it, wearing it, walking it - before they actually buy the shoes.

In my experience, many women marry the first jerk that makes them blush.
The shoes are thrown away in six months but she has to live with the bloke for the rest of her life.
Astagfirullah....

Tuesday, September 12, 2006

I Love U Mom...


Jika saja setiap ibu rumah tangga berhak atas gaji bulanan.. berapa sih kira kira uang yang pantas untuk mereka? Dia ngurus rumah tangga (walaupun dibantu ama Bibi), dia juga jadi accountant, motivator keluarga, belum lagi jadi ibu pimpinan untuk istri istri yang bantu ayahku di kantor... hebat yaaaa... tambahan satu lagi: perawat..

Aku nggak bayangin jika mamaku yang baik hati dan kadang kadang sombong itu minta gaji.. tapi Alhamdulillah, Allah ternyata memberikan banyak cinta padanya sehingga beliau tidak terlalu memusingkan tenaga yang dikeluarkan dengan hitungan rupiah...

Banyak hal dalam aku yang terbentuk karena didikan beliau yang keras... sangat keras malah... tapi mungkin memang itu yang membuat aku jadi kayak gini ini... tapi teteeeep, sekeras apapun beliau, insya Allah ada titik lemahnya juga... dan semoga titik lemahnya itu menjadi titik tolak perubahan yang aku harapkan... Wallahualam...


Thursday, August 31, 2006

P R O F E S S I O N A L ?!?!?!

Adalah melakukan yang terbaik dari setiap yang kita kerjakan.
Profesional mengkombinasikan kesadaran akan ketrampilan yang terasah, kemampuan tehnis dan ketangguhan emosional.

Profesional adalah bila kita melakukan pekerjaan dengan kualitas tinggi. Profesional menuntut sesuatu yang lebih dari sekedar "bekerja"; ia menuntut pemenuhan standard tertentu.

Tak peduli apakah mereka itu direktur, manajer, staff, penjaga lift, juru parkir, petugas keamanan, operator telephone, car caller, bahkan cleaning service sekali pun. Jadi tak perlu segan untuk menepuk pundak seorang cleaning service yang mampu menjaga kebersihan wc kantor dengan baik, sambil memujinya, "Pekerjaan anda sungguh profesional." Karena profesional menghargai setiap detil hasil pekerjaan.

Bila masih terlampau sulit mencerna apa arti profesional, ada baiknya kita kembali pada definisi tersederhana dan tergampang, yaitu "bukan amatiran".
Rasakan saja bagaimana gerahnya kita bila seseorang mengatakan, "ah, you masih amateur."

Professional adalah semua pekerjaan yang dikerjakan dengan sungguh sungguh. Tak selalu harus mengharapkan imbalan, banyak orang mencurahkan jiwa, pikiran dan kemampuannya untuk menghasilkan sesuatu yang baik.

Sebelum Kamu Mengeluh...

Hari ini sebelum kamu mengatakan kata-kata yang tidak baik,
Pikirkan tentang seseorang yang tidak dapat berbicara sama sekali

Sebelum kamu mengeluh tentang suami atau istri anda.
Pikirkan tentang seseorang yang memohon kepada Tuhan untuk diberikan teman hidup

Hari ini sebelum kamu mengeluh tentang hidupmu,
Pikirkan tentang seseorang yang meninggal terlalu cepat

Sebelum kamu mengeluh tentang jauhnya kamu telah menyetir,
Pikirkan tentang seseorang yang menempuh jarak yang sama dengan berjalan.

Sebelum kamu menunjukkan jari dan menyalahkan orang lain,
ingatlah bahwa tidak ada seorangpun yang tidak berdosa,,,

Kita semua menjawab kepada Tuhan

Dan ketika kamu sedang bersedih dan hidupmu dalam kesusahan,
Tersenyum dan mengucap syukurlah kepada Tuhan bahwa kamu masih hidup !

DI & ME ...


Setiap manusia yang telah dewasa pernah mengalami posisi memaafkan dan dimaafkan. Seringnya berganti posisi diatas(memaafkan) atau dibawah(dimaafkan) menjadi sebuah kenikmatan sendiri bagi keduanya, karena di dalamnya ada keimanan, dalam sikap sabar & syukur.

Memaafkan bukanlah perbuatan yang mudah dilakukan. Ketika seseorang telah atau akan dicelakai, maka yang tertanam biasanya perasaan dendam dan ingin membalas. Perasaan seperti itu adalah wajar dalam diri orang biasa. Namun, sikap memaafkan hanya ada pada diri orang yang luar biasa.

Memaafkan butuh kematangan diri dan kecakapan spiritual. Kematangan diri hanya bisa didapatkan melalui keterbukaan hati dan pikiran akan segala pengalaman hidup yang dialami. Sementara kecakapan spiritual hanya bisa diperoleh ketika telah memiliki rasa penghambaan yang tinggi hanya kepada Allah SWT semata.

Friday, August 25, 2006

Centris Gitu Loh..

Jika ikhlas itu memang ada, mengapa kecewa begitu meraja.
Jika ikhlas itu memang ada, mengapa tuntutan sering memaksa
Jika ikhlas itu memang ada, mengapa kata ‘Harusnya..” menjadi pokok bicara
Jika ikhlas itu memang ada, mengapa semua tentang “Saya”
Jika ikhlas itu memang ada, mengapa “Seandainya dia..” meronta di dada

Jika ikhlas itu memang ada, mengapa “Saya” jadi sebab atas segala
Jika ikhlas itu memang ada, mengapa ‘Kita’ masih sebatas bertanya

Bukan kah ikhlas itu harap hanya pada janji Nya,
Bukan kah ikhlas itu sabar menerima ketentuan Nya,
Bukan kah ikhlas itu belajar memahami makna peristiwa Nya,
Bukan kah ikhlas itu hanya tentang Nya

Bukan kah ikhlas itu tak pernah ragu pada takdir Nya
Bukan kah ikhlas itu percaya semua terjadi atas izin Nya
Bukan kah ikhlas itu hanya menjawab ”Semua demi Nya! ”

Tak satu pun kejadian yang terjadi tanpa izin Nya. Dan jika Dia sang pemilik hidup telah memberikan izin atas satu peristiwa, maka abdi sang Maha Hidup hanya perlu ikhlas menjalaninya. Abdi harus percaya, tak ada izin Nya yang sia-sia. Tugas abdi adalah memahami hikmah Nya.

Tuesday, August 22, 2006

U want it.. Take it, silamo...

Pemimpin semestinya mampu memimpin diri sendiri, sebelum berdiri di depan orang lain. Namun, belumlah cukup bila anda hanya jadi pemimpin bagi diri sendiri. Karena pemimpin sesungguhnya tidak diciptakan untuk itu.

Ia adalah orang yang memikirkan orang lain, bekerja demi sebuah generasi, berkarya untuk sebaris masa. Pemimpin sejati melihat apa yang dibutuhkan manusia dari zaman ke zaman.

Bukan mencari keagungan diri sendiri. Pemimpin sejati ada untuk mengorbankan seluruh
realisasi dirinya bagi orang lain. Karenanya, pemimpin besar tak perlu menyusun ribuan tentara, atau mengumpulkan jutaan barisan pendukung. Ia hanya perlu menundukkan dirinya sendiri.

Aku tidak pernah merasa memimpin atau memilih jadi pemimpin untuk apa pun dan siapa pun.. Aku hanya ingin belajar ikhlas seperti ikhlasnya matahari menyinari bumi, seperti ikhlasnya jantung, paru dan organ tubuh lainnya.... never complaint... ikhlas...

Anak Yang Bodoh... am i ??

Di saat aku merasa semua orang mengira aku begitu, biasanya dulu aku akan mencari berjuta alasan untuk membenarkan tindakanku. tapi itu dulu.. sekarang ???

Bila toh sepatah dua patah nasehat dilontarkan orang lain untuk menyadarkan kita, kita malah terdorong untuk bertahan. Meski kita tak menolak peringatan itu, namun tak jarang kita anggap orang lain tak mengerti apa yang sebenarnya terjadi. Memang jauh lebih mudah bagi mereka untuk memberikan nasehat, peringatan, bahkan ancaman. Seringkali yang dibutuhkan bukanlah kata-kata manis mengenai indahnya kebenaran.

Kita yang khilaf lebih membutuhkan genggaman erat dari seorang rekan yang memompakan keberanian untuk mengatasi masalah. Bukan kalimat-kalimat, seperti, "kau harus begini, kau jangan begitu", melainkan "mari kita selesaikan bersama-sama".

Kita butuh seseorang yang mampu menunjukkan bahwa rasa takut itu bisa ditaklukkan; bahwa rasa sakit itu bisa diredakan; bahwa keberanian itu tak harus mengorbankan banyak hal.

Aku tak membutuhkan seseorang yang memojokkan aku di kursi pesakitan. Karena setiap orang bisa salah.

Tuesday, August 01, 2006

SUKA SAYANG CINTA...

*Pada saat orang yang kau SUKA menyakitimu, maka kau akan marah dan tak mau lagi bicara padanya.
*Pada saat orang yang kau SAYANG menyakitimu, engkau akan menangis untuknya.
*Pada saat orang yang kau CINTA menyakitimu, kau akan berkata,”Tak apa dia hanya tak tau apa yang dia lakukan.”

*Pada saat kau SUKA padanya, kau akan MEMAKSANYA untuk menyukaimu.
*Pada saat kau SAYANG padanya, kau akan MEMBIARKANNYA MEMILIH.
*Pada saat kau CINTA padanya, kau akan selalu MENANTINYA dengan setia dan tulus…

*SUKA adalah kau akan menemaninya bila itu menguntungkan.
*SAYANG adalah kau akan menemaninya di saat dia membutuhkan.
*CINTA adalah kau akan menemaninya di saat kapan dan bagaimanapun kamu...

*SUKA adalah hal yang menuntut.
*SAYANG adalah hal memberi dan menerima.
*CINTA adalah hal yang memberi dengan rela.

Thursday, July 27, 2006

Ah Senangnya...

Terima kasih ya..
Emang paling enak dah kalo' lagi pengen, terus langsung dapet...
Hujan.. Sendirian Garing.. Dingiiin.. Bakso... SetiiiLLL

let's make our dream come true...
there's a will.. there's a way.. gitu loh..

Monday, July 24, 2006

Tentram Ikhlas

Dengan ujung jari manis dari tangan yang sama, sentuhkan dengan ringan pada sudut dalam mata yang lain. Titik tersebut ada di ujung dalam mata dan naik ke atas sekitar 3mm dari ujung mata dalam tersebut.

Sentuhkan dengan ringan dengan tangan yang sama, ujung jari tengah Anda di titik yang berada di antara kedua alis dan naik ke atas kurang lebih 1 cm.

Sekarang letakkan tangan yang masih bebas di belakang kepala Anda, dengan telapak tangan menyentuh belakang kepala hingga ibu jari Anda di batas rambut belakang Anda. Telapak tangan ini menopang dasar tengkorak kepala Anda. Bila Anda menyentuh titik TAT untuk orang lain, lokasi tangan masih sama, namun jari kelingking Anda yang menyentuh batas rambut belakang. Kedua tangan disentuhkan dengan ringan, tidak ada tekanan sama sekali.

Anda boleh lepaskan dan istirahatkan kedua lengan Anda kapan saja. Mata boleh dipejamkan atau terbuka. Anda boleh menggunakan tangan yang manapun di depan kepala, atau bergantian antar Langkah TAT. Lakukan TAT dengan maksimal 45 menit setiap hari. 45 menit tersebut dihitung berdasarkan waktu dimana Anda berada dalam posisi TAT. Minumlah 6-8 gelas air putih dalam hari ketika Anda melakukan TAT.

One Step A Head...


Congratulations Emm...
Kata Orang Penggabungan Dua Jiwa itu tidak semudah yang dibayangkan dan diharapkan.. Tapi tentunya dengan NIAT yang lurus untuk penyempurnaan DIEN, kamu pasti bisa, insya Allah....

Kata cinta dekat sekali dengan kata sayang dan kata cinta juga berhubungan dengan kata kasih. Seseorang yang sedang memadu kasih biasanya tidak akan lepas dengan kata kasih atau juga kata sayang. Begitu juga Allah, sesungguhnya Allah itu Ar Rahman (Maha Pengasih), Allah itu Ar Rahiim (Maha Penyayang), Allah itu Al Wadud (Maha Kasih Sayang) dan Allah itu Ar Rauf (Maha Kasih) dan Maha Maha yang lainnya, semuanya saling berhubungan... GO BE A GOOD WIFE YA..

It's Not The End of The World

Kata Orang...

Saat Diterima Bekerja di Newmont: Semua Jempol Teracung...
Setelah Kerja di Newmont: Kalut, semua salah bisa bikin kepala Terpancung...

Then, time to leave Newmont: Salut...

Selamat bikin perusahaan baru ya Mil... let us know...

WHAT YOU RESISTS, PERSISTS

Milton Erickson pernah didatangi oleh seorang ibu yang bertanya apakah jerawat bisa disembuhkan dengan hypnosis, karena semua obat sudah dicoba dan jerawat anaknya tetap bertumbuh begitu banyak. Karena ibu dan anaknya tersebut hendak bepergian untuk berlibur musim dingin, Erickson hanya berpesan untuk tidak membawa cermin dalam bentuk apapun. Bahkan apabila sampai di hotel, mereka agar menyingkirkan semua cermin yang ada dan cermin kecil di tas make up untuk Ibunya tidak perlu dibawa. Ibu dan anaknya pun menikmati ski di pegunungan dan menuruti saran Erickson untuk menyingkirkan semua cermin.

Beberapa minggu kemudian Erickson menerima kabar bahwa jerawat anaknya sudah berhenti bertumbuh. Maksud Erickson sederhana sekali, begitu kita berhenti fokus pada apa yang kita tidak inginkan, maka ia akan pergi.

WHAT YOU RESISTS, PERSISTS. Apa yang kita fokuskan akan bertumbuh semakin kuat!

Gantilah fokus untuk hasil yang lebih efektif.

PENGAJIAN YANG FUN...

Lr. Ipil 15 Juni 2006
Judulnya sih Pengajian..
Tapi emang dasar wanita tambang, ya abis pengajian back to basic dah...



June 13, 2006 - Thanks a Bunch @keruing..

KEJUTAN ULANG TAHUN YANG SO COOOOOLLL gitu loh...

Sahabat terbaik emang paling tau hal apa yang bikin paling bete dan paling indah untuk melakukannya tanpa efek samping, ya di hari ulang tahun...

It's work mate... I'm shock.. I'm bete abis.. 'n I'm so happy buangeth...

Love you all...

LUNCH FAREWELL MAY 18, 2006















Have a more great journey my friend.. Wish u all d'best.. We'll miss your "what for" words, he he he... Keep visiting us yaaa..

Team Building May 12, 2005 - Holiday Inn

THERE's NOBODY PERFECT, BUT TEAM CAN DO..

Menjadi "Team Player' yang handal. Saling ketergantungan, kerjasama, pentingnya komunikasi dan membangun suatu tim yang kompak adalah tujuan dari pelatihan ini.

Pengembangan diri agar peserta menjadi pribadi yang efektif. Dengan mengenali kekuatan dan kelemahan pribadi, serta berorientasi pada pola pikir prestatif.



Mengasah jiwa kepemimpinan yang terdapat pada diri. Permasalahan-permasalahan yang ada perlu dihadapi oleh peserta dengan pengambilan keputusan yang berkualitas. Kepercayaan diri, kemampuan untuk memimpin kelompok, kemandirian dan kemampuan untuk mengayomi dari para peserta akan digali dan dipelajari sebagai suatu bekal dalam kepemimpinan mereka di kehidupan sehari-hari.

February 2006 - Pantai Tropical Sekongkang

Pernah denger tentang Kisah Putri Nyale?

Menurut legenda, Bau Nyale berawal dari cerita tragis Putri Nyale, seorang putri dari raja Eberu dari Mandalika.
Putri Nyale dipinang dua pangeran. Putri cantik jelita dan baik budi ini pun bingung menentukan pilihan. Karena bingung, sang putri mengundang kedua pangeran menemuinya di pantai. Dalam gelapnya suasana malam dan deburan ombak laut, sang putri berdiri di sebuah bukit. Ketika kedua pangeran tiba, dia menyatakan tak bisa menyaksikan mereka berperang untuk mendapatkan cintanya.

Putri Nyale kemudian nekat menceburkan diri ke laut. Hingga menjelang pagi, tubuh sang putri tidak ditemukan. Yang muncul justru ribuan cacing laut berwarna indah paduan warna putih, hitam, hijau, putih, kuning dan coklat. Cacing itulah yang kini disebut nyale.

Kemunculan cacing nyale juga menjadi petunjuk berhasil atau tidaknya panen tahun ini. Jika nyale yang muncul banyak, maka panen diramalkan bakal berhasil. Demikian pula sebaliknya.

Tuesday, April 25, 2006

Pasca Training

Sesungguhnya training ESQ hanyalah awal atau semacam pintu gerbang untuk masuk ke dalam kebenaran hakiki. Training yang sesungguhnya justru setelah selesai training, dimana kita akan menemukan dua mutiara besar.

Pertama, nilai dasar (core values) yaitu makna tertinggi kehidupan dan tujuan dasar (core purpose) yaitu misi tertinggi kehidupan. Dua hal ini harus dipertahankan setelah menjalani training. Nilai dasar seperti jujur, tanggung jawab, visioner, disiplin, kerjasama, adil, peduli adalah nilai yang bersumber dan dimaknai dari Asmaul Husna.. Semua nilai ini harus dipertahankan dan diaplikasikan sebagai langkah nyata dalam
menjalani kehidupan.

Kedua, Tujuan Dasar (core purpose). Ini adalah pertanyaan untuk apa tujuan hidup kita. Pertanyaan ini akan terjawab apabila kita sudah sampai pada tujuan hidup tertinggi (ultimate mission). Ketika sampai pada titik ini, maka kita akan menyadari bahwa hidup ini semata-mata sebagai bentuk pengabdian kepada Tuhan. Misi ini juga harus dipertahankan saat kita menjalani kehidupan, apapun posisi dan bidang pekerjaan yang dilakukan.

Kita harus terus menerus melatih diri agar Nilai Dasar (Core Values) dan Tujuan Dasar (Core Purpose) dapat dipertahankan dan diaplikasikan. Caranya dengan melakukan lima hal yang rutin kita kerjakan.

Pertama, untuk mempertahankan Tujuan Dasar, kita melatihnya dengan syahadat yang diulangi 9 kali dalam sehari saat kita shalat sehari semalam.

Kedua, untuk mengajarkan kedisplinan dan tanggung jawab dibentuk dengan shalat lima waktu sebanyak 17 rakaat dalam sehari semalam juga.

Ketiga, untuk mempertahankan core values dari faktor-faktor pengganggu, kita diharuskan berpuasa. Kejujuran selalu diganggu kecurangan, tanggungjawab digoda oleh kemalasan, dan pengganggu disiplin adalah kelalaian. Semua sifat negative ini harus diperangi dengan puasa.

Keempat, Nilai Dasar (Core Values) adalah fitrah. Ini harus direalisasikan. V to R, dari Value ke Reality, dalam perilaku sehari-hari. Untuk mewujudkannya, kita dibentuk dengan zakat.

Kelima, semua dilakukan dengan Total Action yang dibentuk dengan Haji.

Inilah pelatihan sesungguhnya yang terus-menerus dilakukan sepanjang hidup manusia. Inilah The ESQ Way 165.

''Hari ini telah kusempurnakan untukmu agamamu dan telah Ku-cukupkan kepadamu nikmat-Ku dan telah Ku-ridhai Islam jadi agama bagimu'' (QS 5:3)